Contoh Soal UTS Matematika Kelas 3 SD Terbaru - Masih dengan soal latihan untuk ujian tengah semester UTS kali ini khusus soal mata pelajaran Matematika. Soal ini merupakan latihan untuk adik-adik kelas 3 sekolah dasar yang bisa digunakan sebagai bahan evaluasi dan persiapan sebelum mengikuti ujian.
Setelah berjuang mempelajari dan menguasai berbagai materi yang diajarkan ibu dan bapak guru di ada baiknya murid juga belajar atau berlatih dengan mengerjakan berbagai latihan baik itu dari buku lembar kerja siswa atau dari sumber lain.
1) Soal matematika kelas 3 sd pecahan
2) Soal matematika kelas 3 sd semester 2
3) Soal uts matematika kelas 3 sd semester 2
4) Soal matematika kelas 3 sd semester 1 pdf
5) Soal matematika kelas 3 sd semester 1 kurikulum 2013
6) Soal uts matematika kelas 3 sd semester 2 kurikulum 2013
7) Soal uts kelas 3 sd semester 2
8) Soal matematika kelas 2
Nah, jika adik-adik ingin belajar persiapan semester silahkan langsung coba soal UTS Matematika SD berikut ini. Soal berikut bisa digunakan untuk Semester 1, selengkapnya di bawah ini!
I. Pilihlah jawaban yang benar pada a, b, c atau d.
1. 605,....,645,665. Bilangan yang tepat untuk mengisi titik-titik...
a. 625
b. 625
c. 635
d. 630
2. Angka 4 pada bilangan 548 bernilai...
a. 40
b. 4
c. 4.000
d. 400
3. 567 + A= 819. Nilai A adalah...
a. 342
b. 242
c. 352
d. 252
4. 5 jam + 60 menit = ....jam.
a. 4
b. 5
c. 6
d. 7
5. 4 kg - 70 g = ....
a. 2 kg 630 g
b. 3 kg 630 g
c. 2 kg 930 g
d. 3 kg 930 g
6. Tinggi adik adalah 1 m 25 cm. Berarti tinggi adik adalah....
a. 100 cm
b. 125 cm
c. 25 cm
d. 152 cm
7. Kemarin hari minggu. Sekarang hari....
a. jum'at
b. sabtu
c. selasa
d. senin
8. 3 bulan = ........minggu.
a. 10
b. 12
c. 10
d. 9
9. 10 meter=............desimeter.
a. 100
b. 10
c. 1000
d. 10.000
10. 4 x 6 =....
a. 4 x 4 x 4 x 4 x 4 x 4
b. 6 x 6 x 6 x 6
c. 4 x 6 x 4 x 6
d. 4 + 4 + 4 + 4 + 4 + 4
Gunakan soal pilihan ganda dari soal Matematika kelas 3 di atas sebagai pemanasan, kalau sudah kerjakan juga dua jenis latihan selanjutnya yaitu soal isian dan soal jawaban. Silahkan langsung mulai dikerjakan di bawah.
II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan benar!
- Sepuluh ribu =.......lima ribuan dan ........seribuan.
- Lambang bilangan lima ratus sepuluh adalah....
- Rp.900,00 : 6 = ........
- Ocong mempunyai 4 kotak pensil. Setiap kotaknya berisi 8 pensil. Jumlah pensil Ocong seluruhnya ada.....
- Seribu lima ratus ditulis dengan angka..........
- 8 ons = .......gram.
- 736, 742, 748,......... ,.......... ,.............. ,.........
- 1 tahun = .........hari.
- 3 bulan = ...........minggu,................ hari.
- 3 m + 115 cm = ...........cm.
III. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan tepat!
- Aisyah pergi ke pasar pukul 10 pagi. Jika ia pulang pukul 21.30, berapa lama Aisyah di pasar?
- Ayah bertugas di luar kota selama 12 minggu. Berapa bulankah ayah bertugas di luar kota?
- Nurdin mempunyai uang 5.000 rupiah dalam bentuk lima lembaran uang kertas. Ia akan menukarnya dengan uang logam lima ratus rupiah. Berapa banyak uang logam hasil penukaran uang oleh Nurdin tersebut?
- Berat badan Raffa adalah 30 kg. Berapa ons kah berat badan Raffa tersebut?
- Jarak rumah Tugimin ke sekolahnya adalah 5 km. Berapa centimeterkah jarak rumah Tugimin ke sekolah?
Dengan belajar dari soal latihan semester seperti di atas mudah-mudahan adik semua bisa lebih pintar dan juga tentunya bisa mendapatkan nilai yang bagus. Lain waktu kumpulan soal uts sd semester ganjil, soal-soal uts sd ini akan ditambah lagi dengan lainnya yang lebih banyak.
Itu saja, selamat mengerjakan! Kalau sudah selesai silahkan dilanjutkan ke beberapa latihan lainnya ya. Untuk adik-adik semua sudah disiapkan banyak pilihan soal latihan UTS. Silahkan dipilih saja.