Contoh Soal Ujian Semester PAI SD

Ditulis oleh: Soal dan Jawaban -
Contoh Soal Ujian Semester PAI SD - Ini untuk latihan kita mempersiapkan diri menghadapi ujian akhir semester atau ulangan semesteran kenaikan kelas. Latihan ini adalah latihan soal untuk Pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) khusus siswa sekolah dasar.

Untuk adik-adik yang sudah siap mencoba kemampuan dalam pelajaran ini khususnya untuk materi yang sudah diajarkan bisa bersiap-siap untuk ikut berlatih mengerjakan contoh soal ujian berikut. Soal PAI SD ini akan terdiri dari dua soal yaitu yang pertama soal pendidikan agama islam untuk kelas tiga dan yang kedua adalah soal untuk kelas empat.

Pada masing-masing soal tersebut - untuk soal pai kelas 3 dan soal pai kelas 4 - akan terdiri dari dua bagian seperti biasanya. Yang bagian pertama adalah soal isian titik-titik dan soal kedua soal esai menjawab pertanyaan.

Pada soal isian akan ada masing-masing 10 soal latihan sedangkan pada bagian kedua masing-masing akan terdiri dari 5 soal latihan. Lengkap bukan, maka dari itu mari kita segera berlatih dengan latihan-latihan ini agar persiapan kita untuk menghadapi ujian kenaikan kelas bisa lebih mantap. Sudah siap untuk uji kemampuan?

Tidak perlu takut, ini hanya latihan saja. Tujuan latihan ini hanya untuk meningkatkan pemahaman kita terhadap materi pelajaran yang sudah kita pelajari sebelumnya jadi tidak ada penilaian dan tak ada kaitannya dengan hasil nilai kita di sekolah.

Diharapkan dengan rajin berlatih seperti ini kita bisa lebih paham dengan berbagai pelajaran yang diajarkan bapak ibu guru. Dengan begitu selain pintar tentu kita bisa meningkatkan hasil belajar dengan nilai yang lebih baik.

A. Soal Ujian Semester PAI Kelas 3 SD

Kalau sudah siap, bagi adik-adik kelas 3 yang ingin berlatih dan belajar kembali pelajaran PAI yang diberikan bapak ibu guru di sekolah bisa mulai dengan menyiapkan catatan. Nanti, jika ada soal yang sulit atau tidak bisa dikerjakan kita tinggalkan atau kita lewati saja.

Kita lanjutkan sampai selesai dengan soal nomor terakhir. Setelah selesai sampai akhir nanti kita baca kembali beberapa soal yang tidak dapat kita jawab tersebut.

Jika memang benar-benar tidak mengerti maka langkah selanjutnya adalah membuka kembali catatan yang kita miliki. Cari materi yang ada di soal tersebut dan coba pahami jawaban yang benar untuk pertanyaan itu.

Kita pahami soal-soal yang tidak bisa kita jawab tersebut, kita baca dengan seksama sampai kita mengerti. Jika kita mengerti maka tujuan utama latihan kita sudah tercapai. Sekarang supaya tidak terlalu lama mari kita kerjakan soal latihan tersebut di bawah ini.

A. Isilah titik-titik dibawah ini dengan benar!
  1. Adam artinya...
  2. Lafadz sadaqa jika ditulis arab adalah...
  3. Sifat mustahil bagi Allah berjumlah...
  4. Sifat yang tidak mungkin pada Allah disebut...
  5. Rajin pangkal............malas pangkal..........
  6. Shalat fardlu dalam sehari semalam ada.......rakaat
  7. Mengadu ayam dilarang karena...
  8. Allah mustahil bersifat hudus artinya...
  9. Gerakan shalat yang dilakukan sesudah ruku adalah...
  10. Sesama muslim tidak boleh saling...
  11. Kerjakan juga contoh soal ulangan semester ips 3 sd

B. Jawablah pertanyaan berikut ini!
  1. Sebutkan 3 contoh akhlak terpuji yang bisa kamu lakukan?
  2. Sebutkan 5 sifat mustahil bagi Allah?
  3. Sebutkan arti ayat pertama dari surah al-ikhlas?
  4. Sebutkan urutan sholat fardhu yang benar sesuai dengan rakaat-nya?
  5. Kapan batas akhir waktu sholat subuh?

Ingat, soal yang tidak bisa kita kerjakan harus kita cari jawabannya di buku catatan atau buku cetak. Setelah menemukan jawabannya maka kita baca kembali materi-materi seputar pertanyaan tersebut jadi kita bisa benar-benar paham. Sekarang mari kita berganti giliran untuk mengerjakan Soal Ujian Semester PAI SD selanjutnya untuk kelas 4.

B. Soal Ujian Semester PAI Kelas 4 SD

Jangan tertukar ya, yang latihan ini untuk adik-adik kelas 4 SD. Contoh soal ini untuk bahan latihan kita menghadapi ujian kenaikan kelas nanti di semester 2. Sama dengan latihan yang di atas soalnya terdiri dari 2 bagian yang jumlahnya 15 soal. Mari langsung kita kerjakan soalnya di bawah ini.

A. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang tepat!
  1. Sesudah shalat kita dianjurkan membaca tasbih sebanyak.....kali.
  2. Memohon kepada Allah SWT disebut....
  3. Malaikat diciptkan oleh Allah dari...
  4. Malaikat Munkar dan Nakir bertugas...
  5. Ayan nabi Ibrahim bernama....
  6. Nabi Ismail termasuk anak yang soleh, karena beliau selalu taat kepada....
  7. Ketika kita melihat keindahan alam maka kita ucapkan....
  8. Hati kita menjadi tentram hanya dengan mengingat...
  9. Alhamdulillahirobil'alamin artinya....
  10. Gelar Nabi muhamad karena kejujuranya adalah...

B. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan tepat!
  1. Tuliskan nama-nama malaikat beserta tugasnya!
  2. Mengapa Nabi Ibrahim rela dikurbankan ayahnya!
  3. Apa yang dimaksud dengan zikir!
  4. Apa bukti ketaatan Nabi Ibrahim kepada Allah!
  5. Tuliskan kalimat zikir yang dibaca setiap selesai sholat sebanyak 33 kali!

Cukup sampai disini saja latihan kita kali ini. Jangan lupa juga untuk mengerjakan beberapa latihan lain di bagian bawah. Semoga dengan adanya contoh soal semester PAI ini kita bisa lebih pintar dan dapat mengerjakan ujian nanti dengan baik.


Terus belajar dan terus berlatih dan gapai cita-cita setinggi langit. Jangan pernah menyerah, apalagi malas. Mumpung masih muda. Mumpung masih banyak kesempatan. Selalu semangat sekolah dan berlatih di rumah. Salam.