Latihan Soal UAS IPA Kelas 4 Sekolah Dasar - Masih melengkapi soal latihan untuk ujian kenaikan kelas atau UAS kali ini kita tambah lagi beberapa soal lain untuk mata pelajaran ilmu pengetahuan alam alias IPA. Untuk adik-adik yang ingin jauh-jauh hari mempersiapkan ujian bisa belajar dengan contoh berikut.
Seperti soal sebelumnya, pada latihan ini juga akan ada tiga jenis soal yaitu yang pertama soal pilihan ganda, yang kedua soal uraian dan yang ketiga soal pertanyaan. Dengan banyak berlatih seperti ini, adik pelajar kelas 4 SD bisa lebih pintar lagi dan pastinya lebih percaya diri dalam mengerjakan ujian nantinya.
Sekedar informasi tambahan, sudah banyak sekali yang mencari berbagai soal latihan di internet, banyak diantara teman-teman ingin belajar mandiri dengan berbagai soal berikut:
1. soal uas ipa kelas 6
2. soal uas ipa kelas 7
3. soal uas ipa kelas 7 semester 2
4. soal uas ipa kelas 7 semester genap
5. soal uas ipa kelas 8
Perlu diingat, contoh soal IPA Kelas 4 SD yang akan diberikan sekarang tidak disertai dengan kunci jawaban atau pembahasan. Oleh karena itu jika adik-adik mengalami kesulitan dalam mengerjakannya, adik-adik bisa mencari jawabannya dengan berdiskusi.
Bisa juga kerja kelompok, membuka kembali buku catatannya atau jika memungkinkan bertanya langsung kepada bapak dan ibu guru di sekolah. Bagi yang sudah siap silahkan kerjakan Soal UAS IPA Kelas 4 tersebut di bawah ini.
Bisa juga kerja kelompok, membuka kembali buku catatannya atau jika memungkinkan bertanya langsung kepada bapak dan ibu guru di sekolah. Bagi yang sudah siap silahkan kerjakan Soal UAS IPA Kelas 4 tersebut di bawah ini.
A. Beri tanda silang (X) pada a,b,c atau d untuk jawaban yang benar!
1. Kelompok hewan karnivora yaitu…
a. kucing, kerbau, dan kambing c. kambing, kuda dan sapi
b. harimau, ayam, dan macan d. elang, harimau, dan singa
2. Urutan daur hidup pada katak adalah…
a. telur-berudu-katak dewasa-katak berekor
c. telur-berudu-katak berekor-katak dewasa
b. telur-katak dewasa-berudu-katak berekor
d. telur-katak dewasa-berudu-katak berekor
3. Dalam sains, dorongan dan tarikan yang dikenakan pada suatu benda dikenal dengan sebutan…
a. gaya c. usaha
b. kerja d. gerak
4. Hubungan antara bunga dengan kupu-kupu merupakan contoh simbiosis…
a. mutualisme c. komensalisme
b. komunitasisme d. parasitisme
5. Sifat benda cair adalah bentuknya…
a. tidak bisa berubah c. berubah sesuai tempatnya
b. tetap d. satu macam
6. Semua bentuk tarikan atau dorongan dalam IPA disebut…
a. daya c. aksi
b. gaya d. reaksi
7. Kegiatan dibawah ini yang menunjukan bahwa gaya dapat mengubah bentuk suatu benda adalah…
a. mengangkat batu c. menekan tanah liat
b. mendorong gerobak d. menarik tali katrol
8. Alat pengukur gaya disebut…
a. barometer c. dynamometer
b. argometer d. ampermeter
9. Contoh olahraga yang memanfaatkan gaya tarik…
a. tarik tambang c. basket
b. sepak bola d. lari
10. Sebuah benda diam diatas lantai dan memiliki gaya gerak. Agar benda bergerak harus diberikan gaya…
a. sebesar gaya gesek c. lebih besar dari gaya gesek
b. lebih kecil dari gaya gesek d. berapa saja
11. Peristiwa pasang surut disebabkan karena adanya…
a. gravitasi bulan c. gravitasi matahari
b. gravitasi bumi d. gravitasi planet
12. Benda langi memiliki cahaya sendiri disebut…
a. bintang c. planet
b. bulan d. matahari
14. Hutan bakau dipinggiran pantai berfungsi…
a. tempat berteduh c. petunjuk arah
b. pemecah ombak d. memelihara hewan laut
15.Teriknya cahaya matahari di musim kemarau dapat menyebabkan tanah atau batuan mengalami…
a. pengerasan c. keretakan
b. pengerutan d. pemuaian
Jika sudah selesai dengan soal ujian semester IPA yang pilihan ganda silahkan dilanjutkan dengan soal uraian yang ada di bawah ini. Isilah titik-titik dan jawablah pertanyaan, semoga adik semua bisa dengan mudah menyelesaikannya.
B. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang tepat!
- Jika gaya ditambahkan pada benda bergerak, gerak benda makin….
- Bunyi yang kita dengar dari sumber bunyi sebenarnya dapat didengar karena adanya…. dari sumber bunyi.
- Kaleng yang ditekan akan menjadi gepeng. Hal ini menunjukan bahwa gaya dapat mengubah … benda.
- Hujan yang lebat dan terus menerus dapat menyebabkan ….
- Abrasi dapat dicegah dengan melakukan usaha….
C. Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan tepat!
- Apa perbedaan bunga sempurna dan bunga tak sempurna?
- Berilah tiga contoh perubahan energi?
- Mengapa hutan bakau dapat mencegah terjadinya abrasi?
Jangan lupa, setelah selesai berlatih dengan Soal UAS IPA Kelas 4 SD di atas adik-adik bisa berlatih juga dengan beberapa soal lain di bagian bawah. Ingatlah, berlatih dengan soal-soal dan jawabannya akan lebih baik dari pada kita harus menunggu bocoran soal atau contekan dari orang lain.